Prosedur Pengajuan NISN Baru yang Benar
Artikel ini ditujukan bagi Kepala sekolah Dasar dan/atau Operator NISN/NPSN di SD. Pada artikel berjudul "Prosedur Pengajuan NISN Baru yang Benar" ini, kami akan membahas bagaimana prosedur atau langkah-langkah untuk mengajukan NISN bagi siswa yang belum punya itu sebelumnya.
Prosedur pengajuan dapat Anda baca di bawah ini.
Langkah-langkah:
1. Unduh formulir peserta didik (F-PD) dan formulir A.1 pada "http://nisn.data.kemdiknas.go.id melalui menu FORMULIR PENGAJUAN";
Jika formulir sudah tidak tersedia pada URL di atas, Anda bisa melihat nya pada artikel:
Ilustrasi |
Prosedur pengajuan dapat Anda baca di bawah ini.
Langkah-langkah:
1. Unduh formulir peserta didik (F-PD) dan formulir A.1 pada "http://nisn.data.kemdiknas.go.id melalui menu FORMULIR PENGAJUAN";
Jika formulir sudah tidak tersedia pada URL di atas, Anda bisa melihat nya pada artikel:
- Contoh formulir peserta didik (F-PD)
- Contoh formulir A.1 pengajuan NISN baru
2. Cetak dua macam formulir tersebut setelah Anda memiliki file-nya;
3. Isi formulir-formulir itu dengan tulisan tangan langsung (manual);
4. Setelah mengisinya, Anda (Bapak Kepala Sekolah) mesti menyerahkan formulirnya ke operator NISN/NPSN SD tempat siswa berasal;
5. Sekolah dapat mengirimkan formulir A.1 ke PDSP Kemdiknas melalui alamat email ini: pdsp@kemdiknas.go.id , agar pengajuan segera ditindaklanjuti.
Perlu diperhatikan:
Pengisian biodata siswa pada formulir harus dilakukan dengan teliti untuk menghindari kesalahan data. Jika kemudian hari ditemukan adanya kesalahan, silakan ajukan perbaikan data dengan mengirimkan formulir A.3 dengan langkah-langkah seperti telah dibahas di atas.
Demikian artikel sederhana dan singkat membahas tentang prosedur pengajuan NISN baru yang benar sesuai instruksi Kemdiknas.
Semoga pembahasan di atas dapat dipahami dengan mudah.
Sumber informasi:
"Saya belum memiliki NISN, bagaimana cara memperolehnya?." Kemdikbud: Data NISN. Tanpa tanggal penerbitan. Diakses 13 Desember 2017 melalui <http://nisn.data.kemdikbud.go.id/page/dyn/8;
Posting Komentar untuk "Prosedur Pengajuan NISN Baru yang Benar"
Apabila ingin bertanya, berkomentar, dan request file, Bapak/Ibu bisa menyampaikannya melalui kolom komentar di bawah ini.