Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Format Buku Inventaris Barang UKS

Buku inventaris UKS merupakan buku yang dibuat oleh tim usaha kesehatan sekolah dalam rangka mencatat setiap barang atau perlengkapan yang dimiliki, sehingga barang yang diberikan kepada organisasi dapat di-data dan disajikan dengan baik.

Manfaat nya bagi tim UKS:

  • Sebagai media penulisan barang atau benda yang diterima
  • Sebagai arsip atau dokumen pelengkap administrasi
  • Sebagai bahan laporan terkait pelaksanaan program UKS.
Pada umumnya buku inventaris tersebut memuat data yang disajikan dalam bentuk tabel dengan beberapa kolom keterangan, di antaranya: (1) Nomor; (2) Tanggal; (3) Nama Barang; (4) Jumlah/ Volume; (5) Sumber; dan (6) Keterangan.

Contohnya kurang lebih seperti pada gambar berikut.

contoh format buku inventaris barang uks

Cara mengisinya:
  • Kolom "No." diisi berdasarkan nomor urut
  • Kolom "Tanggal" diisi sesuai tanggal barang (inventaris) diterima
  • Kolom "Nama Barang" diisi dengan nama barang yang diterima
  • Kolom "Jumlah/ Volume" diisi berdasarkan banyaknya atau jumlah barang
  • Kolom "Sumber" diisi dengan asal usul barang (misalnya: dari sumbangan...)
  • Kolom "Keterangan" diisi dengan keterangan tambahan (jika ada yang perlu dituliskan).

Cara membuatnya:

Anda bisa membuat buku inventaris yang telah kami tampilkan formatnya melalui Ms Word atau Excel dengan mengikuti contoh pada gambar di atas.

Demikian pembahasan yang dapat kami sampaikan dalam pos ini.
Mudah-mudahan buku inventaris yang sederhana ini dapat memenuhi kebutuhan Anda terhadap administrasi UKS di SD, SMP maupun SMA.

Posting Komentar untuk "Contoh Format Buku Inventaris Barang UKS"